Bagian Apa Saja yang akan diperiksa di SEVA Pusat Mobil Murah

Bagian Apa Saja yang akan diperiksa di SEVA Pusat Mobil Murah

Eksterior dan Interior

SEVA pusat mobil murah akan memeriksa bagian eksterior seperti cat mobil, body luar, dan rangka. Bagian interior yang diperiksa antara lain apakah jok masih orisinil atau sudah mengalami pergantian, rangkanya masih baik dan dasbor masih bisa berfungsi atau sudah mulai rusak.

Inspektor SEVA terdiri dari orang-orang yang terlatih dan berpengalaman. Mereka dengan mudah akan mengetahui apakah mobil pernah mengalami tabrakan, atau terkena dampak bencana alam seperti banjir.

Tim SEVA pusat mobil murah dapat mengenali jika mobil tersebut pernah dicat ulang, rangkanya pernah dilas, hingga bodi yang pernah di dempul.

Kondisi Kaki-kaki, Mesin, dan Melakukan Test-Drive

Inspektor akan masuk ke bagian kolong mesin untuk memeriksa kaki-kaki. Tujuannya untuk melihat apakah kaki-kakinya masih kokoh atau perlu perbaikan. Jika ditemukan hal-hal yang perlu diperbaiki, maka tim inspektor akan memberikan rekomendasi perbaikan.

Mereka akan melakukan pengecekan mesin secara menyeluruh kemudian melakukan test-drive untuk memastikan kondisi mesin dan manuver yang dilakukan aman. Apabila dari hasil tes ditemukan hal yang dianggap membahayakan, maka inspektor akan merekomendasikan perbaikan terlebih dahulu sebelum mobil tersebut dijual.

Pengecekan Kelengkapan Surat-Surat Kendaraan

Tim SEVA pusat mobil murah akan mengecek keabsahan dokumen atau surat-surat kendaraan yang resmi dan asli.

Setiap mobil yang akan masuk listing di Seva.id harus memiliki dokumen yang lengkap dan sah seperti STNK, BPKB, buku manual, dan buku servis. Setiap mobil harus dilengkapi kunci kontak cadangan. Hal ini disebabkan karena mobil tersebut telah melalui serangkaian uji yang dilakukan oleh tim yang berpengalaman.

Selain menjadi marketplace terpercaya dalam jual beli mobil bekas, SEVA pusat mobil murah juga menawarkan mobil-mobil keluaran terbaru. Anda juga bisa memperoleh informasi mengenai promo yang sedang berlangsung, pinjaman mobil berbayar rendah, serta suku cadang mobil yang lengkap.

Hasil inspeksi akan diberitahukan kepada calon pembeli. Apabila ternyata mobil yang telah diinspeksi belum terjual, maka SEVA akan memasukkannya ke pilihan Expert. Expert Choice berisi daftar mobil bekas yang telah lolos dari sejumlah inspeksi yang dilakukan tim SEVA dan layak untuk digunakan berkendara.

Dengan adanya pelayanan inspeksi mobil bekas gratis dari SEVA pusat mobil murah, maka bisa dipastikan Anda akan mendapatkan mobil bekas yang berkualitas. Selain itu, dengan Anda membaca lebih lanjut artikel terkait cara memilih mobil bekas terbaik, Anda akan mendapatkan gambaran seperti apa mobil yang sesuai dengan kebutuhan.